Fiersa Besari Rilis Album “20:20” dan Video “Melawan Hati” bersama Prinsa Mandagie

Kawula Muda, satu lagi karya yang menarik untuk dinikmati.

Penyanyi Indonesia, Fiersa Besari. (INSTAGRAM/FIERSA BESARI)
Fri, 25 Dec 2020

Mendekati pengujung tahun, Fiersa Besari merilis album terbarunya bertajuk “20:20” pada Minggu (20/12/2020).

Terdapat makna filosofis di balik nama album tersebut, di mana “20:20” menunjukkan tahun perilisan yaitu 2020. Selain itu, jika angka 20 dan 20 dijumlahkan maka akan menghasilkan 40, di mana angka 4 berarti album ke-4.

Melalui media sosialnya, Fiersa mengumumkan bahwa album ke-4 tersebut dirilis secara digital dengan 16 lagu yang terdapat dalamnya yang terdiri dari 4 lagu baru dan 12 lagu yang telah dirilis sebelumnya.

Empat lagu baru baru tersebut adalah Daftar Orang Hilang, Kamu, Melawan Hati, dan Namamu.


Bersamaan dengan itu, Fiersa juga merilis video lirik resmi untuk lagu barunya yang berjudul Melawan Hati. Dalam lagu ini, Fiersa menggandeng mantan finalis Indonesian Idol musim kesepuluh (2019), Prinsa Mandagie.

Lagu Melawan Hati bercerita tentang seseorang yang ingin pergi dan membunuh perasaannya sendiri karena tidak dapat bersatu dengan orang yang dicintainya.

“Nggak gampang mencari kawan yang mau featuringKetika pada akhirnya saya dan Prinsa sepakat untuk kerja sama pun, pengerjaan kontrak dan rekamannya berjalan beriringan karena ngejar deadline,” kata pria asal Bandung itu tentang kolaborasinya bersama Prinsa.


Melawan Hati merupakan video musik ketiga yang dirilis Fiersa sepanjang 2020, setelah sebelumnya merilis Lagu Dua Kunci dan Lekas Pulih, dua lagu yang juga masuk dalam album “20:20”.

“20:20” merupakan album pertama yang dirilis Fiersa sejak memutuskan istirahat dari industri musik selama beberapa tahun terakhir.

Perilisan album ini berselang 5 tahun sejak perilisan album terakhirnya, “Konspirasi Alam Semesta”, pada 2015. Sebelum itu Fiersa telah merilis album “11:11” pada 2012 dan “Tempat Aku Pulang” pada 2014.

Berita Lainnya