YEAYYYYYYYYYY
Musim ketiga Alice in Borderland sudah dikonfirmasi bakal rilis pada tahun 2025, dan penggemar serial ini tentu sangat menantikannya, Kawula Muda.
Gak heran jika Alice in Borderland menjadi salah satu serial top Netflix, karena selain ceritanya yang menarik, adaptasi ini juga berhasil membuktikan betapa kuatnya daya tarik dunia Borderland.
Ceritanya berawal dari manga karya Haro Aso yang sukses besar sebelum akhirnya diadaptasi menjadi serial live-action.
Netflix berhasil membawa Arisu, yang diperankan oleh Kento Yamazaki, dari halaman manga ke layar kaca dengan sangat memukau.
Setelah dua musim yang penuh ketegangan, kini Netflix punya rencana besar untuk melanjutkan kisahnya.
Buat yang belum tahu, dua musim pertama Alice in Borderland sudah tayang dan mendapatkan banyak pujian sebagai salah satu adaptasi anime ke live-action terbaik.
Musim kedua sendiri menutup cerita dengan twist besar, di mana identitas Mira, yang diperankan dengan luar biasa oleh Aya Asahina, akhirnya terungkap.
Arisu pun harus memainkan game mematikan melawan Mira, dan ending musim kedua membuat Arisu kembali ke dunia nyata, meskipun dengan ingatan yang hilang.
Sebelum cerita berakhir, kita juga diberi teaser kartu Joker, yang menjadi tanda bahwa permainan lebih besar sedang menanti.
Musim ketiga diperkirakan bakal lebih fokus pada Joker sebagai antagonis utama.
Walaupun belum banyak informasi yang terungkap mengenai karakter ini, Joker dipastikan akan menjadi tantangan besar bagi Arisu dan para pemain lainnya.
Satu hal yang pasti, musim ketiga akan menguji Arisu dan teman-temannya dengan level permainan yang lebih intens dan berbahaya.
Siap-siap aja untuk menyaksikan Arisu diuji habis-habisan di level yang lebih tinggi nanti.
Nah belum ada tanggal pasti kapan serial ini akan tayang, jadi kita harus bersabar setidaknya sampai tahun 2025 untuk melanjutkan perjalanan Arisu dan teman-temannya di dunia Alice in Borderland.