Kawula Muda, kenalan yuk sama artis cantik yang baru saja dapat Emmy ini.
Aktris asal Amerika Serikat, Zendaya, baru saja dinobatkan sebagai aktris pemeran utama drama terbaik dalam Emmy Awards 2020 yang digelar pada Senin (21/09/2020) pagi WIB.
Berkat kemenangan itu, aktris berusia 24 tahun ini memecahkan rekor sebagai pemenang Emmy termuda sejauh ini. Kesuksesan Zendaya di dunia seni peran tentu tidak didapat secara instan.
Berikut rangkuman perjalanan karier bintang Euphoria tersebut.
Melalui video unggahan W Magazine pada 2016, Zendaya bercerita bahwa peran pertama hasil audisinya adalah untuk drama sekolah yang mengangkat cerita rakyat James and The Giant Peach. Namun, ia tidak mendapatkan peran utama saat itu.
Karier wanita kelahiran Oakland ini mulai menanjak ketika membintangi serial Disney Channel berjudul Shake It Up bersama Bella Thorne.
Mengukir nama sebagai bintang Disney, ia kemudian muncul dalam film bertajuk Frenemies pada 2012 (menandai peran pertamanya dalam film) dan Zapped (2014). Artis multitalenta itu kemudian membintangi serial Disney Channel lainnya berjudul K.C. Undercover (2015-2018) sebagai pemeran utama.
Pada 2017, Zendaya memulai debutnya di Marvel Universe dengan membintangi Spider-Man: Homecoming sebagai MJ. Ia juga muncul dalam sekuel Spider-Man: Far From Home.
Perempun yang pernah menjadi duta produk kosmetik CoverGirl ini kemudian bermain peran sebagai pecandu narkoba bernama Rue dalam serial drama Euphoria pada 2019, yang mengantarkannya sebagai pemenang Emmy 2020.
Terbaru, ia baru saja membintangi film Dune yang akan tayang akhir tahun ini, serta film Malcolm and Marie yang belum diumumkan tanggal rilisnya.
Sebagai penyanyi, Zendaya telah merilis single pertamanya bertajuk Swag It Out pada 2011 dan telah merilis album debutnya “Zendaya” pada 2013 dengan single hit Replay. Terbaru, ia berkolaborasi dengan Chris Brown dalam lagu Something New.
Pemilik merek sepatu Daya ini juga sempat menerbitkan sebuah buku Between U and Me: How to Rock Your Tween Years with Style and Confidence pada 2013.
Berakting, bernyanyi, menulis, sepertinya tidak cukup bagi seorang Zendaya. Dia menjadi kontestan Dancing With The Stars pada 2014 di usia 16 tahun, yang menjadikannya sebagai kontestan termuda saat itu.