Kawula Muda, yuk cek siapa yang tampil di Jakarta Fair 2022 sebelum datang ke lokasi!
Jakarta Fair 2022 kembali hadir di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Acara yang sudah berlangsung sejak Kamis, 9 Juni 2022 ini, rencananya akan digelar selama satu bulan penuh dan berakhir pada Minggu (17/07/2022).
Tahun ini, sejumlah musisi Tanah Air telah dijadwalkan untuk tampil menghibur para pengunjung Jakarta Fair 2022. Setidaknya, akan ada 25 musisi yang bakal tampil di panggung konser musik mulai dari Wali band, Pamungkas, sampai SLANK.
Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, pengunjung akan dikenakan tiket masuk untuk ke Jakarta Fair 2022. Tiket masuk dan tiket konser Jakarta Fair 2022 dijual dengan harga yang bervariasi.
Hari Senin, tiket masuk dan konser dibanderol sebesar Rp 60.000, Selasa hingga Kamis sebesar Rp 70.000, sedangkan Jumat hingga Minggu sebesar Rp 100.000.
Sementara, untuk tiket masuk saja hari Senin dibanderol Rp 30.000, Selasa hingga Kamis seharga Rp 40.000, dan Jumat hingga Minggu serta hari libur nasional dibanderol Rp 50.000.
Tiket masuk dan konser bisa dibeli secara online melalui www.jakartafair.co.id, www.jiexpo.com, atau www.eventguide.id.
Setiap akhir pekan, acara mulai dibuka pada pukul 10.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB.
Berikut adalah daftar lengkap musisi yang bakal tampil di Jakarta Fair 2022:
Kamis, 9 Juni: The Rain
Jumat,10 Juni: Denny Frust, Tipe X
Sabtu, 11 Juni: NDX AKA
Minggu, 12 Juni: Fourtwnty
Senin, 13 Juni: OKAAY, Gangga
Selasa, 14 Juni: Solidaritas Oren
Rabu, 15 Juni: Endah n Rhesa
Kamis, 16 Juni: Virgoun
Jumat, 17 Juni: Ndarboy Genk
Sabtu, 18 Juni: NOAH
Minggu, 19 Juni: Tony Q, Rastafara
Senin, 20 Juni: Jason Ranti
Selasa, 21 Juni: Souljah
Rabu, 22 Juni: Pamungkas
Kamis, 23 Juni: Wali
Jumat, 24 Juni: Endank Soekamti
Sabtu, 25 Juni: Armada
Minggu, 26 Juni: Fiersa Besari
Senin, 27 Juni: Pas Band
Selasa, 28 Juni: Kotak
Rabu, 29 Juni: Oom Leo Berkaraoke feat. Vindes
Kamis, 30 Juni: Momonon
Jumat, 1 Juli: Foru
Sabtu, 2 Juli: Fourtwnty
Minggu, 3 Juli: Tony Q Rastafara
Senin, 4 Juli: Feel Koplo
Selasa, 5 Juli: Last Child
Rabu, 6 Juli: Stars and Rabbit
Kamis, 7 Juli: Godbless
Jumat, 8 Juli: Tipe X
Senin, 11 Juli: LIghtcraft
Selasa, 12 Juli: Solidaritas Oren
Rabu, 13 Juli: Jason Ranti
Kamis, 14 Juli: Maliq n D’Essentials
Jumat, 15 Juli: Denny Caknan
Sabtu, 16 Juli: SLANK
Minggu, 17 Juli: Ardhito Pramono