Hai Kawula Muda, bintang sekelas Brad Pitt ternyata masih mau lho repot-repot ngasih ucapan selamat untuk lulusan tahun ini di kampusnya dulu.
Menghabiskan masa kecil hingga dewasa di Missouri membuat Brad Pitt punya kenangan yang sangat berarti tentang kota yang berada di bagian barat Amerika Serikat itu.
Maka tak heran jika ajakan memberi pesan moral untuk para lulusan Missouri State University (MSU) di acara Graduate Together: America Honors the High School Class of 2020 dia sambut dengan antusias. Apalagi tempat ini merupakan almamaternya saat dia masih berkuliah.
Dalam acara yang melibatkan banyak selebritas papan atas Amerika Serikat itu, mantan suami Angelina Jolie ini memberikan pesan khusus untuk lulusan 2020 di halaman mansionnya yang sangat luas.
Dia mau melakukannya karena ingin memberi inspirasi kepada para lulusan sebelum terjun ke dunia kerja.
“Hi semua, Brad dari karantina hadir di sini untuk memberikan selamat kepada lulusan dari Missouri State University! Memang sangat aneh melakukan hal seperti ini di masa sulit, tetapi kami mendukung kalian sepenuhnya. Kami bertaruh kalian akan membuat dunia ini menjadi tempat yang lebih baik, dan kami mendoakan yang terbaik buat kalian di masa depan,” ucap Brad Pitt seperti dilansir eonline.com.
“Jadi, kalian sudah lulus! Kalian berhasil!” kata Pitt meneruskan pesannya. “Nikmatilah, selamat sekali lagi, dan berpikirlah besar.”
Pitt yang lahir di Oklahoma pindah ke Missouri ketika masih kecil. Dia mengikuti sang ayah bersama dua adiknya, Douglas Mitchell dan Julie Neal, hingga akhirnya memilih kuliah di Missouri State University, mengambil jurusan jurnalistik.
Tampilnya Brad Pitt dalam video pesannya tak lepas dari peran Dr Elizabeth King, asisten profesor pendidikan anak dan keluarga MSU yang mengundang Pitt lewat video yang dia bagi di akun Twitternya.
Dengan menelan rasa malu, dia meminta Pitt untuk memberikan motivasi bagi para lulusan MSU. Sebelum akhirnya Pitt merilis video pesannya, King sudah mengetahui kalau bintang The Once Upon a Time in Hollywood itu menanggapi pesannya dengan positif.
“Saya beruntung, dia peduli akan hal ini,” kata King.