Hai Kawula Muda, cantik, tenar, kaya raya, dan berhati mulia. Dia adalah Queen B alias diva Beyonce!
Baru-baru ini Beyonce memberi kejutan kepada seorang penggemar muda yang tengah berjuang melawan kanker dengan mengirimkan buket bunga beserta ucapan manis.
Dikutip dari Pinkvilla, gadis muda itu mendapat kiriman khusus dari Beyonce pada akhir pekan lalu. Lyric Chanel, yang sedang melawan kanker otak (Anaplastic Ependymoma), membagikan sebuah foto rangkaian buket bunga putih yang diterimanya dari sang penerima Grammy berusia 39 tahun itu.
“Ketika the Queen Bey mengirimimu bunga. Terima kasih banyak @beyonce, Lyric sangat terkejut menerima email darimu dan dia berkata, Beyonce adalah yang terbaik!!! Kami sangat mencintaimu dan berharap suatu hari bisa bertemu denganmu,” status akun Instagram @yhung.chanel, Minggu (27/9/2020).
Tak hanya rangkaian bunga cantik, Beyonce juga mengirim sebuah kartu manis untuk Lyric.
“Honey, Honey, I can see the stars all the way from here, I can feel the sun whenever you’re near (Sayang, Sayang, aku bisa melihat bintang-bintang dari sini, aku bisa merasakan matahari kapan pun kau dekat),” tulis Beyonce, mengutip lirik lagu Love On Top miliknya.
“Saya sangat terharu melihat bagaimana lirik ini menginsipirasimu, tapi itu tidak sebanyak kamu telah menginspirasi saya. Saya tidak sabar untuk bertemu denganmu suatau hari nanti dan saya sangat senang kamu sudah pulang dengan selamat. You Are Survivor. God Bless, B,” tulis Beyonce lagi.
Beyonce mengirim hadiah tersebut beberapa hari setelah melilhat rekaman video Lyric kecil menyanyikan lagu Love On Top di akun Instagramnya.
So sweet!
Awal September 2020, Queen B merayakan ulang tahun ke-39 dengan memberikan sumbangan yang bernama BeyGOOD melalui situs resmi miliknya, Beyonce.com.
“Bangga mengumumkan dana tambahan sebesar 1 juta dolar AS (sekitar Rp 14,8 miliar) dari Beyonce untuk membantu usaha kecil milik warga kulit hitam. Pada putaran kedua pendanaan dibuka bulan ini kami bermitra bersama NAACP,” status di situs tersebut pada 2 September 2020.
“NAACP dengan senang hati mengelola program yang penuh arti dalam kemitraan dengan Black-Owned Small Business Impack Fund milik BeyGOOD, untuk membantu komunitas bisnis kecil yang terdampak langsung peristiwa yang baru-baru ini terjadi di seluruh negeri,” tulis NAACP menanggapi donasi dari Beyonce.
“Sumbangan dalam jumlah 10.000 dolar AS (Rp 148 juta) akan diberikan kepada warga kulit hitam pemilik usaha kecil di kota-kota tertentu untuk mempertahankan bisnis mereka. NAACP bangga bermitra dengan ByeGOOD untuk membantu memperkuat bisnis kecil dan memastikan pemberdayaan ekonomi untuk bisnis orang kulit hitam,” tulis NAACP lagi.