Tanggapan kamu tentang kasus ini bagaimana, Kawula Muda?
Ayah Britney Spears, Jamie Spears resmi dihapus sebagai wali (konservator) Britney Spears lewat putusan hakim. Sebelumnya, sang Ayah sudah menjadi konservator Britney selama 13 tahun.
“Saya sangat senang dan bangga untuk mengatakan bahwa Jamie Spears bukan lagi seorang konservator. Jamie Spears telah diskors dan dia secara resmi akan segera diberhentikan. Jamie Spears dan yang lainnya akan menghadapi konsekuensi yang lebih serius,” tutur pengacara Britney Spears, Mathew Rosengart.
Konservator merupakan orang yang ditunjuk untuk mengambil keputusan soal kehidupan seseorang, termasuk keuangannya. Konservator dibutuhkan ketika seseorang tidak mampu membuat keputusan sendiri, misalnya menderita demensia maupun penyakit mental lainnya.
Britney didiagnosis menderita penyakit mental akibat popularitas di masa remaja yang terlalu besar tetapi tidak diiringi dengan dukungan orang terdekat. Selain itu, perceraiannya pada 2007 semakin membuat Britney berperilaku tidak menentu hingga kehilangan hak asuh kedua anaknya. Ayahnya pun menjadi konservator Britney mulai 2008.
Namun, dikutip dari Kompas.com, Britney mengajukan keberatan atas perwalian (konservatori) yang dijalaninya karena merasa tidak memiliki kebebasan tentang kehidupannya sendiri. Bahkan, ia tidak memiliki kebebasan untuk berkencan hingga memilih warna lemari di kamarnya.
Akhirnya, hakim memutuskan untuk memenuhi keinginan Britney tersebut. Jamie Spears resmi tidak lagi menjabat sebagai konservator harta putrinya dan John Zabel, seorang akuntan, akan menjadi konservator Britney di bidang keuangan untuk sementara.
Walaupun begitu, Jodi Montgomery tetap menjadi konservator yang mengelola keputusan medis Britney sehari-hari. Hal itu dikarenakan sidang untuk menentukan apakah konservatori yang dijalani Britney akan berakhir seluruhnya atau tidak baru akan dilaksanakan pada 12 November mendatang.
Sementara itu, kasus Britney tersebut mulai muncul ke permukaan sejak beberapa bulan terakhir setelah kesaksian Britney pada 23 Juni lalu. Ia mengatakan kepada hakim tentang bagaimana konservatori melecehkannya.
Hal itu membuat banyak masyarakat membela Britney dengan tagar #FreeBritney.