Hai Kawula Muda, sudah cantik, baik hati, dan penyanyang pula. Perfect!
Lewat akun Twitter, Rabu (11/11/2020), Ariana Grande mengumumkan dirinya sedang memperisapkan peluncuran sebuah badan amal bernama Orange Twins Rescue.
Badan amal yang bergerak untuk menyelamatkan binatang ini berbasis di Los Angeles, Amerika Serikat. Pelantun God is a Woman ini juga mengatakan, situs web Orange Twins Rescue juga sedang dipersiapkan.
Belum ada informasi tambahan terkait proyek itu. Namun, sejak diumumkan, jumlah pengikut di laman Instagram Orange Twin Rescue telah mencapai lebih dari 54.000.
Mengutip MSN, Ariana Grande memang seorang pencinta binatang. Setidaknya, ia telah mengadopsi lebih dari 10 ekor anjing dari tempat penampungan dalam beberapa tahun terakhir.
Ariana turut mengunggah beberapa foto anjing yang ia miliki di akun Instagram. Salah satunya anjing jenis chihuahua campuran beagle bernama Toulouse. Anjing ini bahkan menemani Ariana tampil di sampul Vouge tahun lalu.
Pelantun Positions ini juga bukan sosok baru di bidang penggalangan dana. Pada Maret 2020, Ariana dilaporkan menggalang dana lewat aplikasi Venmo untuk membantu warga yang membutuhkan bantuan akibat terdampak pandemi Covid-19.
Sebagaimana yang diberitakan, pandemi virus corona telah menyebabkan sebagian orang kehilangan pekerjaan lantaran kebijakan karantina mandiri atau pun isolasi di rumah saja.
Dilaporkan, banyak penggemar yang turut berpartisipasi dalam proyek Ariana. Beberapa dari mereka menyalurkan dana mulai dari 500 sampai 1.500 dolar AS.
Sebelumnya, pada 2017, Ariana menjadi inisiator konser penggalangan dana untuk membantu korban serangan bom di Manchester.
Dalam konser yang bertajuk “One Love Manchester” tersebut, Ariana Grande tampil membawakan lagu bersama sejumlah musisi di antaranya Coldplay, Black Eyed Peas, dan Justin Bieber.