Menerjemah lagu-lagu Rihanna dengan gayanya yang keren!
Rihanna bukanlah satu-satunya yang menyorot perhatian dalam acara Super Bowl Halftime Show 2023, loh Kawula Muda. Seorang juru bahasa isyarat, Justina Miles juga dipuji warganet.
Justina Miles menerjemahkan dengan energik lagu-lagu yang dibawakan oleh Rihanna selama 13 menit di acara tersebut. Momen ini menjadikan wanita 20 tahun itu menjadi penampil tuli wanita pertama untuk Super Bowl.
Selama pertunjukan, Miles menerjemahkan penampilan dari lagu-lagu hits Rihanna seperti "Bitch Better Have My Money", "Work", "Umbrella", "Diamonds", dan lainnya.
Melansir dari CNBC, Selasa (14/02/2023), Miles juga membuat sejarah sebagai orang tuli pertama yang membawakan lagu "Lift Every Voice and Sing", yang dikenal sebagai lagu kebangsaan orang berkulit hitam di Super Bowl.
"Ini adalah momen penting, tidak hanya bagi saya untuk berbagi pengalaman ini dengan seluruh dunia,” katanya saat konferensi press.
Miles mengatakan, pekerjaan yang ia lakukan itu dapat membawa orang-orang tunarungu menikmati pertunjukan selama acara Super Bowl Halftime Show 2023.
“Saya menghargai kesempatan untuk memungkinkan semua orang tunarungu menikmati lagu-lagu ini, dan tidak membiarkan mereka melewatkan pengalaman Super Bowl sepenuhnya,” kata Miles, masih dalam laman CNBC.
Justina Miles berasal dari Philadelphia. Ia adalah mahasiswa keperawatan di HBCU Bowie State University di Maryland. Miles sendiri mengalami gangguan pendengaran, sedangkan sang ibu tuli.
Miles merupakan bagian dari tim Amerika Serikat yang berangkat ke Deaflympics 2021-2022 di Brasil dan memenangkan medali perak sebagai bagian dari tim estafet lari wanita 4x100.
Dia juga seorang yang membaca pidato perpisahan di Model Secondary School for the Deaf di Washington D.C, menurut National Association of the Deaf.
Dalam penampilannya di Super Bowl, Miles berharap akan menginspirasi orang lain. "Saya tidak membiarkan hambatan menghalangi kamu mencapai impianmu, dan selalu percaya pada diri sendiri untuk bisa melampauinya," katanya kepada CNBC.