Agnez Mo Dikalahkan Jack dari Vietnam untuk MTV EMA Best Southeast Asian Act 2020

Kawula Muda, lagi-lagi artis Indonesia belum bisa jadi pemenang di kategori ini.

Penyanyi Vietnam, Jack. (INSTAGRAM/PHUONG TUAN)
Mon, 09 Nov 2020

Penyanyi asal Vietnam, Jack, baru saja dinobatkan sebagai Best Southeast Asian Act melalui gelaran MTV Europe Music Awards (EMA) yang digelar pada Minggu (08/11/2020) malam CET atau Senin dini hari WIB. 

Pengumuman pememang Best Regional Act, termasuk Southeast Asian, disampaikan oleh Johnny Orlando, yang merupakan pemenang Best Canadian Act tahun lalu dan tahun ini, melalui layanan streaming Facebook Live. 

Sebagai pemenang di kategori tersebut, Jack mengalahkan lima musisi dari Asia Tenggara lainnya yang terdiri dari  Agenz Mo (Indonesia), Benjamin Kheng (Singapura), Ben&Ben (Filipina), K-Clique (Malaysia), dan Violette Wautier (Thailand).

Tampaknya, dukungan dari para penggemar Agnez Mo tidak cukup kuat untuk mengantarkannya sebagai pemenang.

Pemenang dari masing-masing kategori di MTV EMA 2020 ditentukan secara voting. Voting yang dilakukan melalui mtvema.com tersebut dibuka sejak 6 Oktober hingga 2 November 2020.

Jack merupakan penyanyi, penulis lagu ,serta rapper yang pernah bergabung dalam boygroup bernama G5R. Namanya mulai terangkat setelah merilis single solo berjudul Hong Nhan pada Februari 2019. 

Berkat lagu itu pula, penyanyi bernama asli Trinh Tran Phuong Tuan tersebut berhasil menang sebagai Best New Artist Vietnam di acara penghargaan musik ternama di Asia, Mnet Asian Music Awards 2019, yang digelar di Jepang. 

Berita Lainnya