Kawula Muda, tidak semua drama Korea menjadi hits dan populer.
Drama Korea alias drakor kini telah banyak diminati oleh warga dunia. Tak sedikit drama Korea meraih sukses berkat jalan cerita yang menarik ataupun chemistry yang baik dari para bintang yang didaulat menjadi pemerannya. Sebut saja drakor berjudul Penthouse yang kini akan memasuki musim ketiganya.
Namun, tidak semua drakor berakhir sukses. Ada pula drakor yang berujung kecewa karena jalan cerita yang dinilai membosankan atau juga karena akting para pemeran yang kurang.
Melansir dari Koreaboo, berikut ini adalah beberapa drakor yang disebut-sebut sebagai drama Korea terburuk yang pernah ada selama beberapa tahun terakhir.
Drama yang dibintangi oleh salah satu member grup band CNBLUE, Jonghyun, itu disebut-sebut sebagai salah satu drama yang mengecewakan para penonton. Dalam drama ini, Jonghyun berperan sebagai seorang teknisi IT bernama Oh Soo.
Ia menjadi bagian dari keluarga yang menjaga sebuah pohon ajaib. Sebagai calon penjaga pohon tersebut, Oh Soo harus menjalankan kafe milik keluarganya pula. Oh Soo dapat melihat setiap emosi yang coba disembunyikan oleh orang-orang dan mengunakan serbuk sari pohon ajaib untuk membuat orang jatuh cinta.
Namun, kenyataannya dia sangat kesepian dan sangat membenci cinta. Hingga suatu saat, semuanya berubah ketika dia bertemu dengan Seo Yoo Ri (Kim So Eun), seorang polisi wanita yang pernah dicampakkan oleh kekasihnya.
Drama ini dinilai buruk karena memiliki ending yang kurang memuaskan serta plot/alur yang tidak masuk akal.
Dibintangi oleh aktor beken Yoo Ah In dan Shin Se Kyung, ternyata tidak membuat Fashion King disukai oleh semua orang. Sebagian penonton menilai Fashion King adalah salah satu drakor terburuk sepanjang masa.
Diceritakan seorang desainer bernama Kang Young Gul (Yoo Ah In) hidup di sebuah tempat sederhana yang berada di pasar Dongdaemun. Distrik tersebut dikenal sebagai wilayah mode teramai di Seoul karena banyak menjual pakaian murah.
Young Gul yang takut mengejar mimpinya mulai berubah ketika bertemu dengan Lee Ga Young (Shin Se Kyung). Ga Young adalah seorang wanita percaya diri yang memiliki mimpi sama dengan Young Gul.
Selain ending cerita yang dinilai telah merusak cerita, drama ini juga mendapat predikat buruk karena memasangkan Yoo Ah In dan Shin Se Kyung yang disebut sebagai pasangan paling menyebalkan.
Memasangkan Jung So Min dan Kim Hyun Joong tidak menjamin drama ini sukses. Playful Kiss merupakan drama yang diadaptasi dari serial Jepang berjudul Itazura Na Kiss.
Diceritakan Oh Ha Ni (Jung So Min) seorang siswa ceroboh yang jatuh cinta dengan seorang pria perfeksionis bernama Baek Seung Jo (Kim Hyun Joong). Seung Jo tidak peduli terhadap Ha Ni dan seringkali menolaknya.
Namun, ketika tidak memiliki lagi rumah untuk ia tinggali bersama sang ayah, Ha Ni kemudian pindah ke rumah Seung Jo.
Drama ini dinilai oleh sebagian orang sebagai yang terburuk karena melihat karakter pemeran utama pria yang terlihat manipulatif sehingga menjengkelkan untuk ditonton serta mendorong hubungan yang tidak sehat. Selain itu, pengeditan suara untuk drama ini juga dinilai sangat kacau.
Cheon Yeon Ju (Namjoo Apink) adalah seorang gadis yang memiliki spesialisasi dalam menyelidiki kejahatan. Dia bekerja sama dengan Jeong Re Oh (Jo Dong Hyuk) yang bekerja di Kementerian Keamanan Makanan dan Obat untuk menyelidiki serangkaian kejahatan di lingkungannya.
Drama ini dinilai sangat buruk karena akting yang berlebihan dari para pemerannya, karakter cerita dinilai sangat datar, membosankan, serta penulisan naskah yang buruk.
Masih ada lagi drama Korea yang dinilai sangat buruk oleh sebagian penonton drakor, simak di bagian kedua ya!