Siapa jagoan lo di sini?
Film superhero biasanya identik dengan sosok pria yang kuat dan tangguh layaknya Captain America. Namun, di Marvel Cinematic Universe (MCU) juga punya superhero wanita yang enggak kalah hebat.
Dalam film-film Marvel, wanita juga bisa jadi penyelamat orang yang meminta bantuan keselamatan. Melalui kekuatan super yang mereka punya, pasti tidak jauh lebih tangguh dibanding superhero laki-laki.
Selain kekuatan, superhero wanita Marvel juga dilengkapi dengan paras cantiknya ditambah kostum serta senjata yang mereka kenakan.
Dalam rangka menyambut Hari Perempuan Internasional, berikut adalah superhero wanita yang terkuat di Marvel!
Superhero wanita terkuat pertama adalah Captain Marvel. Yup! Dengan kekuatan super yang dimiliki, superhero bernama asli Carol Danvers ini, punya keahlian yang enggak main-main.
Begabung dengan bangsa manusia dan bangsa Kree, Danvers berhasil memiliki kekuatan, ketahanan, stamina, dan fisik di atas rata-rata wanita.
Dia bisa membasmi kejahatan tanpa alat yang dipunya. Danvers mampu terbang dengan cepat hingga mengontrol elektromagnetik.
Superhero yang muncul pertama kali dalam The Avengers: Age Of Ultron ini ternyata jadi salah satu superhero wanita terkuat Marvel.
Memiliki nama asli Wanda Maximoff, ia bisa mengalahkan musuh dengan kekuatan sihir yang mampu mengendalikan realita.
Dalam series Wanda Vision, Wanda mampu menciptakan dunia sendiri untuk dapat hidup bersama Vision yang telah mati karena Thanos.
Makanya, Scarlet Witch ini jadi salah satu yang paling kuat di Marvel.
Berbeda dari dua superhero wanita terkuat Marvel di atas, Black Widow adalah superhero yang yang punya karakter dengan kesan kuat serta kejeliannya sebagai mata-mata.
Agen bernama Natasha Romanoff ini patut untuk diacungkan jempol dalam kekuatannya sebagai salah satu anggota Avengers. Dia mampu menyelematkan dan menyelesaikan misi bersama tema-teman superhero lainnya yang mayoritas adalah laki-laki.
Muncul dalam universe Thor, Valkyrie memiliki kekuatan untuk melihat aura kematian seseorang. Dia adalah manusia super yang punya kekuatan seperti kecepatan dan penyembuhan.
Valkyrie biasanya dapat bertarung dengan menunggangi pegasus atau kuda dengan sayap.
Superhero terkuat Marvel lainnya adalah Mighty Thor atau Jane Foster. Superhero ini muncul pertama kali dalam Thor Love and Thunder dan langsung banyak yang mengaguminya.
Serupa seperti Thor, dia adalah dewi petir yang bisa melawan musuh dengan petir dan menggunakan palu. Dalam filmnya, Mighty Thor menjadi superhero untuk melawan penyakitnya agar bisa hidup lebih lama.
Gamora adalah superhero terkuat Marvel yang berbeda dari ke-5 wanita lain, Kawula Muda. Awal ia muncul adalah dalam film Guardians of the Galaxy.
Gamora tinggal di luar angkasa bersama The Guardians yang membuat ia berpetualang dalam melindungi luar angkasa.
Sebagai anak dari Thanos, ia jelas memiliki kemampuan bertarung dan otak yang cerdas sampai berhasil memikat Star Lord.
Itu dia superhero wanita terkuat di Marvel. Siapa jagoan lo, Kawula Muda?