Sedih banget sih
Netflix akan memberhentikan produksi lima serial di aplikasi streaming tersebut salah satunya adalah Shadow And Bone yang sudah tayang sampai musim kedua sejak Maret 2023 lalu.
Berbagai alasan membuat Netflix memutuskan untuk membatalkan serial-serialnya, termasuk kinerja dan dampak dari mogok kerja penulis di Hollywood, jadwal produksi yang bentrok hingga biaya yang harus dikeluarkan.
Dikabarkan juga baru-baru ini bahwa Netflix memang sedang menekan biaya produksi dengan membandingkan biaya tersebut dengan jumlah penonton dari masing-masing serial dan film garapan rumah produksi serta aplikasi streaming ini, Kawula Muda.
Lima serial Netflix yang dibatalkan untuk lanjut ke musim selanjutnya adalah Agent Elvis, Glamorous, Farzar, Captain Fall dan Shadow And Bone.
Kelima serial tersebut sangat disayangkan tidak bisa lanjut ke musim berikutnya. Salah satu yang paling disayangkan adalah Shadow And Bone sebagai serial genre fantasi ini memiliki rating yang cukup baik untuk musim pertamanya.
Kabar pembatalan musim ketiganya pun datang tak lama dari perilisan musim kedua Shadow And Bone. Kabar ini tentu membuat penonton setianya kecewa.
Shadow And Bone adalah serial adaptasi dari novel Grishaverse karya Leigh Bardugo yang menceritakan tentang Alina Starkov ketika ia berjuang dengan keterampilannya sebagai Grisha (pasukan militer) yang menjadi penyelamat wilayahnya yang diberi nama Ravka.
Serial ini sempat berada di posisi ke 10 favorit serial TV berbahasa Inggris selama lima minggu dan kesuksesannya sampai dibuatkan versi video game.
Sayangnya, Netflix tidak akan melanjutkan cerita dari Alina Starkov di Ravka bersama karakter-karakter lainnya yang ada di Shadow And Bone.